Table of Contents

Jakarta, Sweethome – Setelah sempat lesu, akhirnya kini emas Antam perlahan mulai bangkit kembali. Pada Sabtu (14/09/2024), harga emas Antam terbaru tembus di angka Rp10.000 per gram.

Berdasarkan laman resmi logammulia.com, harga Antam telah menyentuh level Rp1.439.000 per gram. Angka tersebut jauh lebih besar daripada sebelumnya yang berada di level Rp1.429.000 per gram. Sedangkan untuk harga buyback emas Antam sendiri sebesar Rp1.285.00 untuk per gramnya. Kira-kira, apa itu buyback ya Homies? Diketahui, buyback adalah yang investor berikan ketika hendak menjual kembali emas tersebut ke pihak lain. Umumnya, harga yang dibanderol akan jauh lebih rendah daripada harga jual saat itu. Mengapa demikian? Simak penjelasannya di bawah ini!

Transaksi Buyback

Menurut Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 34 Tahun 2017, setiap pembelian emas batangan akan terkena PPh 22 yaitu 0.9 persen. Akan tetapi, khusus para pemegang Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) hanya terkena potongan pajak sebesar 0,25 persen saja per transaksinya. Tentunya hal ini sejalan dengan PMK Nomor 38 Tahun 2023. Sehingga, setiap pembelian emas batangan, akan menerima bukti pemotongan PPh 22. Nah, sementara untuk transaksi buyback, mengacu pada PMK Nomor 34 Tahun 2017 akan dikenai PPh 22. Di mana penjualan buyback emas batangan ke Antam seharga lebih dari Rp10 juta, maka akan dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen untuk pemegang NPWP. Jika tidak mempunyai NPWP sebesar 3 persen.

Daftar Harga Emas Antam Terbaru

Itulah pantauan Minhome terkait harga emas Antam terbaru 2024 yang perlahan mulai segar kembali. Jadi, apakah Homies tertarik untuk berinvestasi pada sektor yang satu ini? Untuk mendapatkan berita pilihan dan breaking news menarik lainnya, jangan lupa pantau selengkapnya di Sweethome!

Bagikan Postingan Ini